17 November 2024

Bagian Organisasi

Sekretariat Daerah Kota Batam

Rapat Koordinasi Persiapan PMPRB dan Pelaksanaan Evaluasi Reformasi Birokrasi dilingkungan Pemerintah Kota Batam

1 min read

Plh Sekretaris Daerah Kota Batam Drs. Yusfa Hendri, M.si memimpin sekaligus pembuka acara agenda Rapat Koordinasi Persiapan PMPRB dan Pelaksanaan Evaluasi Reformasi Birokrasi di lingkungan Kota Batam, acara di gelar Pada tanggal 09 April 2021 di lantai IV Pemko Ruang Rapat Hang Nadim.

Berdasarkan PermenPan Nomor 26 Tahun 2020 sebagai berikut, Penilaian Mandiri Pelaksanaan Reformasi Birokrasi PMPRB adalah model penilaian mandiri yang berbasis prinsip total quality management digunakan sebagai metode penilaian dan analisis terhadap kinerja instansi pemerintah, agar pelaksanaannya sesuai arah yang ditetapkan dan sejauh mana kemajuan pelaksanaanya serta dalam rangka monitoring dan evaluasi berkala sebagaimana dimaksud menyamakan persepsi dalam pelaksanaan PMPRB.

Dengan ini disampaikan oleh Plh Sekretaris Daerah Kota Batam agar semua Perangkat Daerah bisa mengisi LKE PMPRB dan mengisi data dukung reform yang disampaikan paling lambat tanggal 30 April 2021, seandainya terdapat kendala dalam penginputan LKE PMPRB bisa konsultasi dengan Inspektorat.

Adapun hasil rapat yang dilaksanakan agar semua Perangkat Daerah bisa bekerja sama dan berperan aktif dalam mengisi LKE PMPRB sebagai bentuk tindak lanjut Pelaksanaan Reformasi Birokrasi.

DD